PN.BOGOR l — SMK Muhiddin School dan MA Al-Muhajirin – Bogor mengadakan kegiatan silaturahmi dan sosialisasi program kerja sekolah kepada orang tua dan wali murid di sekolah, rabu (28/8/19).
Acara yang dihadiri ketua yayasan, pembina, kepala sekolah dan dewan guru itu dihadiri oleh orang tua dan wali murid kelas X dan XI SMK dan MA.
Pembina yayasan H. Syamsuri dalam sambutannya mengatakan bahwa pentingnya anak-anak berpendidikan agar menjadi anak yang berguna..
“Kewajiban orang tua adalah mendidik anak-anak untuk menjadi anak berguna. Sekolah hanya wadah untuk disiplin belajar,” kata Syamsuri.*** (fira)