Hardiono: HUT 2 Sekber Sebagai Bukti Eksitensi Positif Dan Produktif

PN.DEPOK l — HUT 2 Sekber Wartawan Kota Depok pada minggu, (20/10/19) di Balai Rakyat Beji menunjukan eksitensi positif dan produktif bagi Sekber itu sendiri. Hal tersebut diungkapkan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok – Hardiono saat memberikan sambutan dalam acara tersebut.

“Selama dua tahun ini saya secara pribadi mengikuti perkembangan Sekber, kegiatannya memang selalu luar biasa diluar dari tugas jurnalis para anggota dan pengurusnya,” ungkap Hardiono.

Lebih jauh Hardiono mengungkapkan,  sebagai mitra dalam kedinasan, maupun sebagai rekan atau pertemanan, Sekber nampaknya bukan hanya mampu mengambil peran produktifitas dan pemberitaan, tetapi juga dalam berbagai kegiatan.

Potong tumpang HUT 2 Sekber.

“Dari kegiatan itulah sumber berita yang kredibil juga mampu didapatkan oleh Sekber seperti melalui acara ngopi bareng, diskusi politik, dan yang lainnya,” kata Hardiono lagi.

Sementara itu, rangkaian giat HUT Sekber dimeriahkan dengan berbagai lomba. Seperti lomba senam aerobic trophi bergilir Ketua DPRD Kota Depok, lomba menggambar dan mewarnai, dan lomba rebut dandang merebutkan trophi bergilir Walikota Depok.

Ketua Panitia HUT 2 Sekber Wartawan, Dindin Syarifudin mengatakan lomba-lomba diikuti banyak peserta dan berlangsung sukses.

Penyerahan piala bergilir Ketua DPRD Kota Depok untuk lomba senam.

“Kami bersyukur dan terima kasih atas partisipasi masyarakat yang turut serta mensukseskan HUT 2 Sekber ini,” ujar Dindin.

Malam puncak peringatan HUT 2 Sekber Wartawan selain penyerahan trophi dan hadiah-hadiah juga diisi hiburan band komunitas dan penampilan atraksi hewan reptil.

“Saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mengisi acara hut, seperti komunitas reptil Metrik, Band SSBR, Gong Merah Putih dab StartUp,” sebut Dindin.

Malam puncak HUT 2 Sekber Wartawan dihadiri oleh Sekda kota Depok, Ketua DPRD kota Depok, Kepala BPJS Ketenagakerjaan, STIH IBLAM, sejumlah komunitas dan organisasi pers, ormas, lsm dan undangan lainnya.*** (pege)

Penyerahan piala bergilir Walikota Depok untuk lomba rebut dandang.

 

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: pajajaranred@gmail.com Terima kasih.