Antusias Siswa PAUD Insan Handayani Saat Pengambilan Raport

PN BOGOR I— Antusias para siswa/i saat pelaksanaan kegiatan pembagian raport di Sekolah PAUD Insan Handayani T.P 2022/2023 pada Senin, (26/12/22).

Kegiatan tersebut berlangsung di lokasi tempat pembelajaran yaitu PAUD Insan Handayani, Kp. Kalong Kramat Ds. Kalongliud Kec. Nanggung. Tampak pancaran kebahagiaan dan kegembiraan dari wajah siswa/i yang tidak sabar ingin segera menerima buku raport.

Kegiatan dibuka langsung oleh Amdin Nukliri, S.Pd., S.Pi., M.Pd yang mewakili Yayasan Cendekia Bogor didampingi oleh Endeh, S.Pd.I selaku Kepala Sekolah beserta para jajaran Dewan Guru.

Kegiatan ini di awali dengan pemanggilan peserta didik satu persatu oleh guru staf pengajar kemudian buku raport di serahkan untuk seluruh siswa/i PAUD, bagi siswa dan siswi yang berprestasi dimasing-masing kategori diberikan hadiah bingkisan berupa alat tulis dan piala sebagai apresiasi dan motivasi belajar mereka agar lebih meningkat. Nampak kegembiraan terpancar dari mata anak-anak para penerus generasi bangsa ini.

Usai pemanggilan tiap siswa selesai para Dewan Guru memberikan pesan dan nasehat kepada anak-anak didiknya terkait liburan yang akan mereka lalui. Tentunya himbauan kepada para Wali Siswa juga terkait pengawasan belajar anak-anaknya ketika di rumah. Usai memberikan nasehat, pengambilan gambar tiap kelas bersama Guru kelasnya masing-masing.

Sebagai tanda syukur para Dewan Guru beserta seluruh Wali Murid mengadakan tasyakuran kecil-kecilan . Semoga prestasi siswa-siswi cilik senantiasa meningkat sebagai generasi penerus masa depan bangsa dan agama. Aamiin yarobbal ‘alamin… ***

Reporter : Tomy
Redaktur : Salsaa

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: pajajaranred@gmail.com Terima kasih.