Saba Sanggar Kotek Parung, Ketua DKKB Agendakan Bikin Giat Bersama

PN. BOGOR l — Dewan Kesenian Kabupaten Bogor (DKKB), melakukan kegiatan Saba (mendatangi) Sanggar. Kali ini yang didatangi adalah Sanggar Seni Tradisi Penca Silat Kotek Parung pimpinan Baba Romlih, kamis (09/11/2023).

Ketua DKKB – Putra Gara beserta jajaran disambut dengan penuh keakraban dan juga atraksi dari anggota sanggar. Ada pun atraksinya antara lain adalah Tari jaipong, Penca Silat tangan kosong, dan atraksi Silat main golok. Semua atraksi tersebut dimainkan oleh-anak usia sekolah, yang memang anak didik Sanggar Kotek Parung.

Baba Romlih selalu pimpinan sanggar menjadi pelestari dari Silat Kotek yang ada di Parung. Kegiatannya yang mengedukasi generasi menjadi sangat penting.

“Tradisi adalah amanah yang harus dijaga. Dan warisan nenek moyang kita ini harus tetap lestari dengan mengedukasi generasi akan pentingnya merawat dan menjaga budaya tradisi nenek moyang kita,” kata Baba Romlih.

Lebih jauh Baba Romlih jelaskan, bahwa Sanggar Kotek Parung selama ini telah ambil bagian dari pelestarian Seni budaya yang ada di Kabupaten Bogor khususnya, Indonesia umumnya.

Sementara Putra Gara, selaku Ketua DKKB selain memberikan apresiasi kepada Sanggar Kotek Parung berupa sertifikat dan piagam, juga berharap adanya kegiatan parade penca silat di Kabupaten Bogor yang mengundang Sanggar atau padepokan.

“Mungkin dengan adanya silaturahmi seperti ini bisa kita matangkan terkait rencana giat tersebut,” terang Putra Gara. ***

 

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: pajajaranred@gmail.com Terima kasih.