Jakarta, pajajarannews.com || Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Sekretariat Bersama (Sekber) Wartawan Indonesia menggelar Halal Bihalal Nasional secara daring, Jumat (13/5/2022).
Selain silaturahim, acara yang diikuti oleh pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) dan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) SWI di seluruh Indonesia itu juga membahas persiapan Deklarasi dan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) 2022.
Dalam sambutannya, Ketua Umum SWI Maryoko Aiko mengatakan SWI sebelum mendapatkan Surat Keputusan (SK) Dewan Pers, dirinya menilai SWI masih “ilegal” sekali pun legalitas resmi Kemenkumham sudah dimiliki.
“SWI sudah punya AHU, NPWP, tapi kalo belum ada SK dari Dewan Pers saya anggap masih “ilegal”. Begini aja terus jalannya” ungkapnya.
Aiko berharap agar pengurus segera dapatkan SKT dari Bakesbangpol setempat.
“Kami di DPP sangat berharap agar SKT segera didapat sebelum Deklarasi dan Rakernas pada Juli mendatang. Kalo itu ok, kami akan undang Ketua Dewan Pers sebagai salah satu narasumber pada acara Juli itu.” pungkasnya.
Senada, Sekretaris Jenderal Herry Budiman mengajak seluruh pengurus SWI di daerah untuk bersama-sama dan saling dukung agar di tahun 2022 ini SWI bisa menjadi kinstituen Dewan Pers.
“Saya percaya, khususnya pengurus DPW mendapatkan SKT Bakesbangpol Provinsi sebelum datang ke Jakarta mengikuti Deklarasi dan Rakernas pada Juli mendatang” ujarnya.
Herry juga mengingatkan untuk Kartu Tanda Anggota (KTA) SWI akan diserahkan pada saat Deklarasi.
“KTA diserahkan pada saat Deklarasi nanti, bagi yang belum menyerahkan data format excel agar dikirim selambatnya Juni. Peserta Rakernas adalah pengurus yang sudah di-SK-kan DPP baik DPW atau DPD” tandasnya.
Disempatan itu, Ketua Panitia Deklarasi dan Rakernas Riki, mengatakan untuk delegasi daerah baik DPW atau DPD adalah tiga orang.
“Ketiga orang itu adalah Ketua, Sekretaris dan Divisi OKK. Kalau pun lebih dari 3 orang delegasi diminta agar berkordinasi dengan Panitia.” terangnya.
Riki menambahkan untuk undangan resmi dan proposal Deklarasi dan Rakernas akan dikirim ke daerah awal Juni.
“Jadi untuk proposal akan dikirimkan mulai akhir bulan Mei hingga awal Juni 2022, begitu pun dengan undangan resminya” pungkasnya.
Acara yang dibuka oleh Ardhi Gunara (DPD SWI Depok) berlangsung selama 1.5 jam diisi dengan diskusi dan tanya jawab yang dipandu oleh Anwar Nurdin (Wabendum DPP SWI). * Humas DPP