Jawara Betawi 411 Halal Bihalal Bersama Para Habib Dan Ulama

Para

PN.JAKATA l — Jawara Betawi Brigade 411 mengadakan acara halal bihalal di Taman Delman, Tanah Kusir – Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, minggu (16/6/19).

Ketua peyelengara Latif Albatawi selaku korwil selatan menjelaskan bahwa acara tersebut dihadir para ulama dan habib di antaranya Habib Muchsin Al Attas, Kyai Nursasi beserta panglima komando 411 H. Basir Bustomi, Panglima FPI Ustdz. Maman dan panglima daerah FPI Ustadz. Subhan, dan Panglima Jawara Betawi 411 H. Hasan Basri, atau yang lebih dikenal dengan panggilan Bang Cacang.

Jawara Betawi dalam acara halal bihalal bersama para habib dan ulama.

“Acara berlangsung dari pagi hingga siang hari. Tujuannya untuk menjalin silaturahmi antar saudara kita baik yang tergabung dalam Jawara Betawi 411, FPI, Habib maupun para ulama,” ungkap Latief.

Lebih jauh Latief menjelaskan, bahwa silaturahmi ini menjadi salah satu tujuan untuk kekompakan para ulama dan Jawara Betawi.

“Kita ingin guyub dan kompak, menjaga negeri dan agama kita,” kata Latief mengakhiri.*** (PG)

Jawara Betawi 411 dalam acara halal bihalal.

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: pajajaranred@gmail.com Terima kasih.