PN. INDRAMAYU l — Musyawarah Nasional (Munas) Dewan Kesenian/ Kebudayaa yang berlangsung di Hotel Mercure Ancol 10-14 Desember 2023, melahirkan point penting bagi kebangkitan Dewan Kesenian di Indonesia, khusunya di wilayah yang menganggap tidak pentingnya adanya keberadaan Dewan Kesenian.
“Padahal Dewan Kesenian ini merupakan salah satu lembaga mitra pemerintah non struktural yang dapat mewujudkan pemajuan kebudayaan Indonesia,” ungkap Ray Mengku Sutentra, Ketua Dewan Kesenian Indramayu usai mengikuti acara tersebut.
Menurut Ray, gagasan besar yang dilahirkan pada Munas tersebut yaitu Resolusi Ancol dengan point penting diantaranya terbitnya Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri; Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Dalam Negeri, Menteri Keuangan, kemudian memberikan regulasi hukum yang kuat atau memperkuat peraturan yang sudah ada. Selanjutnya mendesak pembentukan Kementerian Kebudayaan tersendiri agar pemajuan kebudayaan lebih terfokus dan maksimal adalah langkah yang tepat dan sangat bernas.
“Selain silaturahmi, acara ini juga menunjukan kekuatan Dewan Kesenian bahwa DK bisa menjadi bagian terpenting dalam pembangunan bangsa,” Kata Ray lagi.
Dari mengikuti acara Munas tersebut, Ray mengaku semakin semangat untuk mengembangkan dunia seni di wilayahnya. Pertemuan tersebut dijadikan spirit kegiatan kedepan yang lebih terprogram.***